Gbr. Para peserta Remata Insidious berkumpul di Aula lantai 2
Masjid Fathullah, guna berkontribusi dalam kegiatan Indoor
Ikatan Remaja Masjid Fathullah (Irmafa) menyelenggarakan Rekrutmen dan
Masa Ta’aruf Anggota (Remata) pada Minggu (18/3) di Aula Lantai 2 Masjid
Fathullah. Remata merupakan kegiatan masa orientasi anggota baru sebagai ajang
perkenalan. Kegiatan Remata berlangsung dua kali, yaitu Indoor dan outdoor.
Kegiatan outdoor akan dilaksanakan pada Sabtu dan Minggu (31/3 - 1/4) di Serua Indah, Tangerang
Selatan.
Setiap angkatan memiliki nama yang
menjadi identitas masing-masing angkatan. Insidious (Innovation, Spirit, Discipline,
dan Genious) merupakan nama yang dipilih oleh panitia untuk peserta Remata tahun
2018. Dengan tema Membentuk Generasi Religious dan Inovatif di Era Milenial,
diharapkan agar angkatan Insidious memiliki daya inovasi yang tinggi dalam
segala hal dan tetap menjaga nilai-nilai kereligiousan di era milenial.
“Di era sekarang ini agama mulai
ditinggalkan terutama oleh kalangan remaja. Teknologi modern telah membutakan
sebagian masyarakat bahwa sebenarnya agama beperan dalam segala aspek kehidupan.
Remaja Masjid sebagai pemuda islami yang memiliki segudang kreativitas dan inovasi
harus memikirkan strategi dakwah baru dalam meyiarkan ajaran Islam, sehingga
diharapkan bahwa remaja masjid mampu membina iman dan akhlak masyarakat sekitarnya.”
Ujar Ray Pangestu saat memberikan sambutan.
Diawali dengan pembukaan, lantunan
kalam Ilahi, dan sambutan-sambutan. Kemudian acara dilanjut dengan pembekalan
materi yang disampaikan oleh senior dan alumni Irmafa diantaranya materi
mengenai diskursus keirmafaan oleh Kanda Nuzul Wibawa, materi kemasjidan oleh Kanda
Heri Fajrin, serta training motivasi oleh Kanda Khairun Erushillah Kimo. Ice
breaking pun turut mewarnai keceriaan para peserta, dalam kegiatan tersebut para
peserta dikelompokan menjadi enam kelompok guna kegiatan mentoring pada saat
outdoor.
Diakhir acara, para mentor berkumpul
dengan kelompoknya masing-masing yang telah ditetapkan. Para peserta diberikan
pembekalan terkait outdoor yang akan diselenggarakan dua pekan mendatang. (NYM)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar