Minggu, 02 Juli 2017

IRMAFA selenggarakan Bimtes selama 3 hari



IRMAFA selenggarakan Bimtes selama 3 hari 

IRMAFA UIN JKT, Departemen Keilmuan Menyelenggarakan Bimbingan belajar bagi para calon mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang akan mengikuti ujian masuk melalui jalur SPMB, selama 3 hari, selasa, rabu dan  kamis (06,07,08/06) yang bertempat di aula lantai 2 Masjid Fathullah.
 
Diselenggarakannya acara bimtes ini, bertujuan untuk membimbing para calon Mahasiswa agar lebih siap  menghadapi ujian SPMB pada sabtu (10/06) mendatang. “Acara ini, diselenggarakan untuk membantu adik-adik kita yang mau mengikuti ujian masuk UIN Jakarta lewat jalur SPMB, yang mana adik-adik akan di bantu untuk memahami so’al-so’al yang akan diujikan nanti” Ujar Kanda Hamam, saat di wawancara oleh Departemen Mesin TIK IRMAFA  pada senin (05/06).
 
Terdapat 9 mata pelajaran yang diajarkan, mulai dari bahasa Indonesia, bahasa Inggris, bahasa Arab, Matematika IPA, Matematika IPS, IPA, IPS, Pendidikan Agama Islam, hingga Tes potensial akademik, yang  dibimbing oleh para tenaga pengajar yang sudah ahli di bidangnya masing-masing. Dua hari pertama para peserta difokuskan pada bimbingan mata pelajaran, hari terakhir para peserta diberi latihan so’al (Try out) . Rangkaian acara dimulai dari pukul 07:30 Hingga waktu berbuka puasa yakni pukul 18:00. Kecuali di hari kedua,  rangkaian acara berakhir pada pukul 15:45, dikarenakan para peserta harus bersiap guna menghadapi try out pada keesokan harinya.(NYM)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar